Penyebab Anak Demam Naik Turun, dan Harus Diapain?

Wednesday, 31 January 2024
Penyebab Anak Demam Naik Turun, dan Harus Diapain?
Penyebab Anak Demam Naik Turun, dan Harus Diapain?

indonesiatoday.co.id - Demam pada dasarnya adalah suatu respon tubuh terhadap infeksi. Infeksinya bisa virus, bakteri, parasit dan juga jamur. Biasanya yang paling banyak menyerang anak-anak adalah masalah virus. Jadi selama anak masih terinfeksi dengan virus atau jenis lainnya maka demamnya juga naik turun.

Nah dengan demam itu tubuh itu berusaha membantu untuk mengalahkan investasi tersebut. Demam tuh jadi gunanya membuat tubuh lebih efisien untuk melawan infeksi. Tetapi demam membuat anak-anak menjadi rewel, susah tidur dan lain-lain.

Nah disitulah perannya obat penurun panas. Obat penurun panas  dapat menurunkan demam yang usahanya sampai normal tapi mungkin juga lebih rendah tapi nggak sampai normal. Dia menurunkan demam bukan menyembuhkan, jadi selama masih ada infeksi ketika demamnya diberikan oleh penurun panas demamnya mungkin akan turun tapi kalau kerja obatnya sudah selesai maka akan demam lagi.

Jadi itulah makanya dia naik turun naik. Makanya pemberian obat penurun panas itu rata-rata diberikan sebanyak tiga kali sehari atau tiap 8 jam.

Baca Juga: Kamar Anak Cowok Juga Harus Didesain, Beberapa Ide Desain Kamar Anak Cowok yang Inspiratif Banget!

Biasanya kalau dikasih obat anak demam, 4-8 jam dimana akan naik lagi karena efek obatnya sudah menurun dan infeksinya masih ada. Oleh karena itu udah kasih lagi dengan maksimal paling dekat adalah tiap 4 jam atau 6 jam hingga 8 jam.

Obat tersebut sebagai penurun panas tapi bukan menyembuhkan. Suhunya akan normal kalau infeksi udah selesai. Kalau begitu dikasih terus aja ke anak obat demamnya tiap 4 sampai 8 jam.

Biasanya demam akan naik turun hingga 72 jam karena mostly penyebab paling banyak demam pada anak adalah virus. dalam 72 jam virusnya sudah dikalahkan oleh imun tubuh sendiri.

 

Bukan obat penurun panasnya yang menghilangkan demam tapi tubuhnya.Jika dalan 72 jam anaknya masih demam dan makin lemas, saatnya Periksa ke dokter untuk memahamkan tentang masalah demam yang naik turun. **

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: medialabuanbajo.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini