Ini Cara Ampuh Menangani Gatal Akibat Digigit Serangga

Saturday, 20 January 2024
Ini Cara Ampuh Menangani Gatal Akibat Digigit Serangga
Ini Cara Ampuh Menangani Gatal Akibat Digigit Serangga

 

indonesiatoday.co.id - Digigit serangga bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Meski serangga termasuk hewan kecil, gigitannya bisa meninggalkan bekas. Bekas gigitan serangga biasanya akan membuat kulit gatal, memerah, sampai bengkak.

Dampak Kulit Jika Digigit Serangga

Serangga menggigit kulit (dalam hal ini kulit manusia) sebagai reaksinya dalam melindungi diri.

Perlindungan diri tersebutlah yang kemudian membuat gigitan serangga memiliki dampak tertentu pada kulit.

Dampak ini biasanya berupa peradangan kulit yang terjadi karena respon alergi dari serangga.

Peradangan pada kulit pun membuat kulit menjadi merah, gatal, terasa sedikit panas, sampai bengkak.

Baca Juga: Gejala Alergi Kulit Penyebab Biduran yang Perlu Diwaspadai

Area kulit yang gatal dan kemerahan karena digigit serangga pada umumnya akan menghilang selama beberapa waktu.

Namun pada gigitan serangga atau respon alergi seseorang terhadap sesuatu, dampak ini justru bisa berbahaya.

Maka dari itu, jika gigitan serangga sampai menimbulkan kulit bernanah, disarankan untuk mengobatinya dengan obat tertentu atau kunjungi dokter.

Pertolongan Pertama Digigit Serangga

Reaksi pertama yang dirasakan kulit ketika digigit serangga adalah terasa gatal. Jika kulit gatal karena gigitan serangga.

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah jangan menggaruknya. Kemudian, Anda bisa melakukan hal berikut sebagai pertolongan pertama:

  1. Mencuci area kulit yang terkena gigitan serangga dengan air bersih dan sabun
  2. Kompres dingin area yang terkena gigitan serangga
  3. Jika area kulit gigitan serangga terasa sakit dan bengkaknya semakin parah, Anda bisa minum paracetamol, ibuprofen, atau pereda nyeri lainnya
  4. Minum obat antihistamine dengan resep dari profesional untuk mengurangi pembekakan

Anaphylaxis: Segera Pergi Ke Dokter!

Biasanya, gigitan serangga hanya akan membuat kulit gatal. Namun bagi orang tertentu dengan reaksi alergi yang tinggi, gigitan serangga bisa berdampak fatal.

Bukan hanya kulit saja, tapi seluruh tubuh bisa terkena dampak gigitan serangga.

Dampak gigitan serangga bisa menyebabkan syok anafilaksis (anaphylaxis). Jika dibiarkan, syok karena reaksi alergi yang besar ini bisa mengancam nyawa.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suratdokter.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini