Pemerintah Kota Lubuklinggau Gencar Cegah Stunting Melalui Program Bapak Asuh Anak Stunting

Tuesday, 16 January 2024
Pemerintah Kota Lubuklinggau Gencar Cegah Stunting Melalui Program Bapak Asuh Anak Stunting
Pemerintah Kota Lubuklinggau Gencar Cegah Stunting Melalui Program Bapak Asuh Anak Stunting

indonesiatoday.co.id - Pemerintah Kota Lubuklinggau terus intensif dalam upaya menurunkan angka stunting di wilayahnya. 

Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (DPPKB) meluncurkan program pemberian makanan tambahan (PMT) secara langsung kepada masyarakat, sebagai langkah konkret dalam Gerakan Cegah Stunting.

Dalam rangka menjangkau setiap kelurahan, kegiatan ini dilakukan secara door-to-door, kali ini fokus kepada balita di Kelurahan Simpang Periuk, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II. 

Baca Juga: Kodim 0418 dan Pemkot tanam ratusan pohon di TPKS

Program ini menjadi bagian dari inisiatif Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) Kota Lubuklinggau.

Sekretaris DPPKB Lubuklinggau, Nurul Aini, SKM, menyampaikan perkembangan seorang anak stunting. 

"Hari ini, kita memantau perkembangan anak asuh bernama Bara yang berusia 2 tahun, sambil memberikan makanan tambahan seperti telur, beras, susu, roti, dan makanan lengkap lainnya," ujarnya di Lubuklinggau, 15 Januari 2024.

Baca Juga: Naskah Khutbah Jumat 19 Januari 2024 dengan Tema 'Penawar Kekhawatiran, Kegalauan, dan Kesedihan'

Pemberian PMT bukan hanya sekadar bantuan makanan, melainkan juga dilengkapi dengan kegiatan edukasi, penyuluhan, konseling gizi, dan kesehatan. 

Tujuannya adalah mempercepat perubahan perilaku ibu dan keluarga dalam memberikan makan yang sesuai dengan usia anak.

"Nyatanya, kegiatan PMT lokal tidak hanya berfokus pada pemberian makanan tambahan, tetapi juga pada pendidikan, pengetahuan, dan pemahaman tentang gizi serta kesehatan," tambah Nurul.

Baca Juga: Khutbah Jumat 19 Januari 2024: Memperbaiki Hati

Dalam kunjungan ini, Ibu Sekdis DPPKB Nurul didampingi oleh Ibu Lurah Lia, Kader TPPK, dan Satgas Stunting, menunjukkan keseriusan Pemerintah Kota Lubuklinggau dalam menjalankan program ini guna menciptakan generasi yang sehat dan berkualitas di masa depan.***(mil) 

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: sumsel24.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini