Meski sampai manjat-manjat, TKW part time di Abu Dhabi ini punya penghasilan Rp23 juta sebulan

Thursday, 23 May 2024
Meski sampai manjat-manjat, TKW part time di Abu Dhabi ini punya penghasilan Rp23 juta sebulan
Meski sampai manjat-manjat, TKW part time di Abu Dhabi ini punya penghasilan Rp23 juta sebulan


INDONESIATODAY.CO.ID - 
Kisah unik diceritakan seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) bernam Asiyah yang bekerja di Abu Dhabi. Mempunyai gaji yang besar namun menjalani pekerjaan yang juga melelahkan.


Berkat pekerjaannya yang menguras tenaga memanjat dan membersihkan gedung hingga setiap saat mengelap keringat, Asiyah bisa mendapatkan penghasilan Rp23 juta per bulan.


Dikutip dari Youtube @Asiahtkwabudhabi Asiyah menceritakan pengalamannya menjadi TKW. Memutuskan kerja ke luar negeri dilakukan Asiyah, karena dia pernah sakit hati kepada laki-laki.


Untuk itu, tak mau kecewa lagi karena tak ada pekerjaan, Asiyah pun akhirnya bekerja keras karena ingin imbalan yang dia terima juga dibayar pantas. Jadi bukan semata-semata bekerja hanya untuk melarikan diri.


"Karena di sini lebih mengecewakan lagi jika tidak bisa bekerja dengan sebenarnya sesuai yang dibutuhkan oleh para majikan, maka kamu harus menangis tidak ada yang menolong," kata Asiyah dikutip pada Minggu 19 Mei 2024.


Asiyah pun menceritakan pengalaman bekerjanya hingga mengharuskannya sampai memanjat mirip Spiderman demi membersihkan rumah sang majikan.


"Tau sendiri lah rumah-rumah orang kaya di Abu Dhabi, besar tinggi, penuh dengan gelombang dan ukiran. Nah itu, itu harus dilap. Untuk bersihin dindingnya saja bisa makan waktu satu hari," katanya.


Namun berbeda dengan TKW Indonesia lain, di Abu Dhabi sendiri Asiyah tidak memiliki majikan tetap. Di sana, Asiyah memilih menyewa cost, dan pagi harinya dia bergerilya dengan beberapa majikan yang membutuhkan tenaganya sebagai ART partime.


Sebagai ART part time, Asiyah mendapatkan penghasilan antaran 5000 hingga 6000 Dirham. Jika dirupiahkan berkisar antara Rp 19 juta hingga Rp23 juta.


"Untuk mendapatkan nilai 5000 hingga 6000 Dirham ini saya istirahat tidur cuma 5 jam. Hari libur pun saya gunakan untuk bekerja," katanya.


Dia pun mengaku sangat bersyukur dengan penghasilan yang dia dapat di Abu Dhabi.


"Syukur karena ini rezeki yang sangat halal. Alhamdulillah," pungkasnya.***


Sumber: hops

SEBELUMNYA

Komentar

Artikel Terkait

Terkini