Datang di Blitar, Teriakan Prabowo Presiden dan Bapak Gemoy Menggema, Gerindra Kabupaten Blitar: Insyaallah Satu Putaran

Monday, 18 December 2023
Datang di Blitar, Teriakan Prabowo Presiden dan Bapak Gemoy Menggema, Gerindra Kabupaten Blitar: Insyaallah Satu Putaran
Datang di Blitar, Teriakan Prabowo Presiden dan Bapak Gemoy Menggema, Gerindra Kabupaten Blitar: Insyaallah Satu Putaran

BLITAR indonesiatoday.co.id - Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar Sugianto (Sugik) mengungkapkan, kedatangan Prabowo Subianto di Blitar merupakan suntikan yang luar biasa dan memberikan semangat bagi para kader Partai Gerindra untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran.

“Kedatangan Prabowo Subianto merupakan suntikan luar biasa yang bisa berikan semangat kepada kader partai untuk menangkan Pasangan Prabowo-Gibran, Insyaallah satu putaran," ujar Sugik yang turut menyambut kedatangan Prabowo ke Blitar, Minggu (17/12/2023).

Dikatakan Sugik, masyarakat Blitar Raya begitu antusias menyambut kehadiran Prabowo di Blitar. Teriakan Prabowo Presiden dan bapak gemoy menggema sesaat setelah Prabowo dan rombongan tiba di Makam Bung Karno (MBK).

Begitu pula ketika mantan Danjen Kopassus itu menghadiri deklarasi Gerakan Masyarakat Perhutanan Sosial Indonesia) Jatim di GOR Soekarno-Hatta Kota Blitar.

“Masyarakat Blitar Raya yakin pasangan Prabowo-Gibran akan mampu menang dalam satu putaran saja. Kami juga akan berjuang semaksimal mungkin demi kemenangan Pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 mendatang,” tandasnya.

Segenap politisi dan kader Partai Gerindra Kota dan Kabupaten Blitar turut hadir menyambut kedatangan Prabowo siang itu. Selain Sugik, nampak juga Endro Hermono, Mujib, Fredy Agung Kurniawan, Tjutjuk Sunario, Tan Ngi Hing, Tomi Gandhi dan lain-lain.

Ya, hari ini, calon presiden (Capres) nomer urut 2 Prabowo Subianto berkunjung ke Blitar dalam rangka ziarah di MBK dan bertemu kelompok tani perhutanan sosial Jawa Timur.

Prabowo didampingi oleh Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Wagub Jatim Emil Dardak dan sejumlah petinggi Partai Gerindra.

Dalam dua agenda itu, ribuan masyarakat dan simpatisan tak henti-hentinya ingin berjabat tangan dan berfoto bersama. Teriakan bapak gemoy juga dilontarkan oleh ibu-ibu dan remaja.

Tak sedikit pula ibu-ibu yang minta dipeluk, bahkan ada yang menangis.

"Presidenku, Prabowo Presiden, bapak gemoy," kata mereka. (ek)

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: cakrawala.co

Komentar

Artikel Terkait

Terkini