Disporapar Luwu Utara Adakan Lomba Video Promosi Wisata Periode Januari – April 2024

Saturday, 13 January 2024
Disporapar Luwu Utara Adakan Lomba Video Promosi Wisata Periode Januari – April 2024
Disporapar Luwu Utara Adakan Lomba Video Promosi Wisata Periode Januari – April 2024

Luwu Utara --- Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Luwu Utara kembali akan melaksanakan Lomba Video Promosi Wisata Periode Januari – April 2024.

Kepala Bidang Pariwisata Disporapar, Bulan Masagena, mengatakan bahwa Lomba Video Promosi Wisata kali ini akan mengangkat dan mengeksplorasi empat objek wisata di Luwu Utara.

Keempat objek wisata tersebut adalah wisata Permandian Alam Tamboke, wisata Permandian Air Terjun Bantimurung, wisata religi kompleks makam Datuk Pattimang, dan Sarambualla Waterfall.

Untuk itu, ia berharap semua petugas kebersihan di masing-masing objek wisata tersebut untuk tetap menjaga kebersihan dan keindahan masing-masing objek daya tarik wisata yang ada.

Baca Juga: Gagal Pertahankan Gelar Juara Malaysia Open 2024, Fajar/Rian Minta Maaf, Akui Kurang Kontrol Selama Pertandingan.

“Kiranya agar kebersihan ini menjadi perhatian kita semua untuk tetap terjaga karena jika peserta mendapatkan kondisi yang tidak bersih, maka kondisi itulah yang akan terposting di media sosial,” ucap Bulan mengingatkan.

Menurut Bupan, ada beberapa hal yang menjadi kunci untuk meningkatkan PAD di sektor pariwisata yaitu kebersihan, kedisiplinan petugas penarik retrisbusi, serta promosi.

“Kami di Bidang Pariwisata sebagai adyatama kepariwisataan dan ekonomi kreatif yang menangani pemasaran, insya Allah, tetap konsisten menjalankan tupoksinya dalam hal promosi wisata sesuai kemampuan dan kondisi,” jelasnya.

Baca Juga: Merajai Trending Youtube, Ada Kejutan Apa di Rewind Indonesia 2023, Ya?

Untuk diketahui, Lomba Video Promosi Wisata kali ini akan disponsori oleh Griya Batik Rongkong. Sebelumnya, Disporapar Lutra telah melaksanakan lomba yang sama untuk promosi wisata di Permandian Air Panas Pincara, Masamba. (LHr)

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: klikanggaran.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini