Musrenbang Jatimulya Depok Bidik Pemberdayaan Masyarakat, Ini yang Mau Dilakukan

Wednesday, 17 January 2024
Musrenbang Jatimulya Depok Bidik Pemberdayaan Masyarakat, Ini yang Mau Dilakukan
Musrenbang Jatimulya Depok Bidik Pemberdayaan Masyarakat, Ini yang Mau Dilakukan

indonesiatoday.co.id - Sejumlah usulan pembangunan fisik dan non fisik yang terdapat dalam menu kegiatan wajib dan pilihan Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Cilodong, berhasil dihimpun lewat Musyawarah rencana Pembangunan atau Musrenbang 2025.

Lurah Jatimukya, Aripudin menjelaskan, pembangunan non infrastruktur menjadi perhatian di Jatimulya untuk 2025. Karenanya, melalui kegiatan Musrenbang, pemberdayaan masyarakat menjadi prioritas utama pembahasan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo – Mahfud MD Canvassing Day, Relawan di Depok Sebar 65 Ribu Atribut Kampanye

"Musrenbang tahun ini lebih banyak mengusulkan soal pemberdayaan masyarakat, daripada pembangunan infrastrukturnya," kata Aripudin kepada Radar Depok, Selasa (16/1).

Aripudin menjelaskan, terdapat beberapa usulan pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Jatimulya. Di antaranya penguatan Kampung Keluarga Berencana (KB), Kelurahan Layak Anak, hingga Kampung Caraka dan Proklim.

Baca Juga: Gratis Enggak Bayar! Depok Open Space jadi Tempat Tongkrongan Baru yang Suasana Cozy banget, pas buat Kamu yang Ngaku Anak Milenial

"Aspirasi dari masyarakat yang sudah ditampung ini, akan kami hitung sesuai dengan Pagu Anggaran yang telah disediakan untuk setiap Kelurahan sebesar Rp2,5 miliar," jelas Aripudin.

Menurut Aripudin, pihaknya memang lebih memfokuskan pada sektor pemberdayaan masyarakat di 2023. Hal itu dilakukan guna meningkatkan daya saing warga di wilayahnya.

Baca Juga: Warga Depok, Awas Modus Penipuan Pesan Whatsapp Jelang Pemilu

"Untuk meningkatkan daya saing, kami akan fokus memberikan pelatihan agar kesejahteraan masyarakat di Jatimulya meningkat," tutur Aripudin. ***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radardepok.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini