Kapolda Pimpin Sertijab Dirnarkoba, Dirpolairud dan 4 Kapolres Jajaran Polda Jambi

Monday, 8 January 2024
Kapolda Pimpin Sertijab Dirnarkoba, Dirpolairud dan 4 Kapolres Jajaran Polda Jambi
Kapolda Pimpin Sertijab Dirnarkoba, Dirpolairud dan 4 Kapolres Jajaran Polda Jambi

 

LIHATJAMBI - Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Dirnarkoba dan Dirpolairud Pold Jambi serta 4 Kapolres jajaran Polda Jambi

Adapun Kapolres jajaran Polda Jambi yang di Sertijab yaitu Kapolres Muaro Jambi, Kapolres Sarolangun, Kapolres Bungo dan Kapolres Kerinci

Sertijab ini dilaksanakan di aula Lantai IV Gedung Polda Jambi. Senin, 8 Januari 2024. 

Baca Juga: Sopir Angkutan Batubara Sebut Gubernur Jambi Tega Tutup Jalan Nasional, Al Haris: Ini Untuk Jangka Panjang, Kalau Tega Sudah Dari Dulu Ditutup

Dalam sertijab ini, Dirnarkoba Polda Jambi Kombes Pol Thomas Panji Susbandaru diangkat sebagai pengawas penyidikan Kepolisian Madya TK. III Bareskrim Polri.

Penggantinya, AKBP Ernesto Seiser Wadir Narkoba Polda Kalsel diangkat dalam jabatan baru menjadi Dirnarkoba Polda Jambi.

Selanjutnya, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbunan diangkat menjadi Kabidrahtra Pusjarah Polri.

Baca Juga: Ketum PSI Kaesang Pangarep Konsolidasi Bersama Relawan Pemenangan Prabowo - Gibran di Jambi: Siap Menangkan Satu Putaran!

Penggantinya, Kombes Pol Agus Tri Waluyo Dirpolairud Polda Kep. Babel diangkat dalam jabatan baru menjadi Dirpolairud Polda Jambi.

Kemudian, Kapolres Muaro Jambi AKBP Muharman Artha diangkat dalam jabatan baru menjadi Kabagdalpers Ro SDM Polda Jambi.

Penggantinya, AKBP Wahyu Istanto Widarso diangkat menjadi Kapolres Muaro Jambi yang sebelumnya menjabat Kapolres Bungo.

Kemudian, AKBP Singgih Hermawan diangkat menjadi Kapolres Bungo yang sebelumnya menjabat Kabag Ops Polres Metro Jakpus Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Kurang dari 3 Jam, Ahli Waris Korban Meninggal Dunia Kecelakaan K.A Bandung Menerima Santunan Jasa Raharja

Setelah itu, Kapolres Kerinci AKBP Patria Yudha Rahadian diangkat dalam jabatan baru menjadi Wadansat Brimob Polda Bengkulu.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: lihatjambi.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler