Bandara Dhoho Kediri Akan Beroperasi Komersial 15 Januari 2024

Thursday, 4 January 2024
Bandara Dhoho Kediri Akan Beroperasi Komersial 15 Januari 2024
Bandara Dhoho Kediri Akan Beroperasi Komersial 15 Januari 2024

indonesiatoday.co.id - Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengatakan, Bandar Udara atau Bandara Dhoho Kediri akan beroperasi komersial pada 15 Januari 2024.

"Kalau tidak ada perubahan jadwal, semoga bandara bisa beroperasi pada 15 Januari (2024),” kata Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana ketika meninjau Bandara Dhoho Kediri, Kamis (4/1/2024).

Baca Juga: Jadwal Grand Final Livoli Divisi Utama 2023 di Kediri

Saat meninjau pada 8 Desember 2023 silam, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, menyebut Bandara Dhoho Kediri akan beroperasi komersial pada Januari atau Februari 2024.

Bupati Kediri mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri sudah melakukan berbagai persiapan untuk menyambut rencana beroperasinya Bandara Dhoho.

Baca Juga: Bandara Frans Seda Maumere Ditutup Akibat Abu Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

Persiapan tersebut antara lain pendirian stan khusus bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di lokasi Bandara Dhoho.***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: indotren.com

Komentar

Artikel Terkait

Terkini